Pesona Pantai Padang Bai Bali

Pantai Padang Bai bali ini di kenal sebagai tempat penyebrangan utama
untuk ke lombok, kepulauan gili, nusa penida, dan juga pulau-pulau
lainnya yang terdapat di Nusa Tenggara Barat.

Pantai padang bai ini jika di lihat juga tidak kalah indahnya dengan pulau
lain yang terletak di pulau dewata tersebut, selain itu pantai padang bai ini
memiliki nilai tambah yaitu sebagai sarana penyebrangan, jadi bagi anda
yang berwisata ke pantai padang bai dan ingin berkunjung ke pantai
lainnya anda bisa langsung menggunakan transportasi laut yang sudah
tersedia.

Pantai Padang bai ini memiliki air berwarna biru dan juga sangat jernih,
tepi pantai nya juga bersih, jadi tampak indah dan nyaman untuk
wisatawan.

Nama Padang Bai ini dulu nya di berikan oleh Belanda, karena desa yang
memiliki pantai indah ini di nama kan dengan desa padang, tempat ini dulu
nya di manfaatkan oleh belanda untuk di jadikan pelabuhan karena
melihat teluk yang dangkal dan juga perairan yang tenang.

Perairan yang tenang merupakan daya tarik pulau ini untuk menarik
wisatawan yang suka dengan suasana yang tenang, jarak pantai padang
bai ini sekitar 53 kilometer dari kota Denpasar, atau sekitar 1 jam
setengah perjalanan.

Di pantai padang bai bali ini anda bisa menikmati indahnya pemandangan
alam, bebatuan karang yang cantik dan anda juga bisa melakukan aktivitas
seperti snorkling untuk menikmati pemandangan bawah laut.