Manfaat Buah Semangka Bagi Kesehatan Tubuh

Buah semangka, siapa sih yang tidak tahu buah ini, buah yang segar, lezat dan
paling cocok di nikmati di siang hari saat teriknya matahari.

Selain segar dan lezat ternyata di balik mengonsumsi semangka juga memiliki
banyak manfaat yang dapat di terima, semangka memiliki banyak kandungan
gizi yang sangat baik bagi kesehatan tubuh. Seperti vitamin A, B6, dan juga
vitamin C, kandungan kalori dalam semangka juga rendah jadi tidak perlu takut
untuk menyantapnya bagi yang menjalankan program diet.

Berikut akan kami bahas tentang manfaat yang di terima jika mengonsumsi
buah semangka :

1. Memelihara kesehatan ginjal
Semangka memiliki kandungan vitamin B kompleks dan kalium yang dibutuhkan
oleh tubuh dan berperan penting dalam membantu fungsi ginjal. Kandungan
kalium dalam semangkan dapat membersihkan racun yang mengendap di ginjal,
selain itu dapat melancarkan proses ekskresi dan mengurangi kadar asam urat
yang dapat memicu tumbuhnya batu ginjal.

2. Mencegah kanker
Kandungan vitamin C dan likopen yang tinggi dalam semangka berperan
penting melindungi tubuh, mengonsumsi semangka dapat melawan radikal
bebas penyebab kanker dalam tubuh.

3. Memelihara kesehatan jantung dan tulang
Senyawa likopen yang terkandung dalam semangka bermanfaat untuk
membantu memelihara kesehatan jantung dan tulang, mengonsumsi semangka
dapat membuat aliran darah didalam jantung terpompa dan bekerja lebih
maksimal. Kemudian sel-sel dalam tubuh juga beregenerasi dengan baik.

CategoriesUncategorised