Air terjun Wafsarak Papua

Jika mendengar nama Papua, pasti yang pertama terlintas di kepala adalah wisata alam
pemandangan lautnya yang sangat indah, tapi ternyata di papua barat terdapat wisata air
terjun.

Air terjun yang terdapat di papua barat ini bernama Air terjun Wafsarak, tempat wisata ini
memiliki air yang jernih dan juga udara sangat sejuk yang membuat tempat ini terlihat
sempurna.

Air terjun Wafsarak ini merupakan salah satu tempat wisata yang mempesona di Biak
utara, papua barat. keindahan alam yang masih terjaga membuat air terjun ini terlihat
berbeda dengan tempat wisata air terjun lain yang terdapat di indonesia.

Kesan pertama jika anda berkunjung di lokasi wisata ini pasti berbeda, karena di lokasi ini
tidak terdapat sampah yang berceceran dimana-mana seperti lokasi air terjun lainnya,
semua ini karena masyarakat sekitar air terjun tersebut sangat menjaga kebersihan
tempat ini.

Selain itu, lokasi wisata ini belum banyak di kunjungi oleh wisatawan, karena tempat
wisata ini belum banyak wisatawan yang mengetahuinya karena tempat ini belum banyak
terekspos ke sosial media. untuk menjangkau tempat ini tidak lah sulit, air terjun wafsarak ini
terletak di pinggir jalan.

Begitu sampai di lokasi, wisatawan akan langsung di hadapi dengan air terjun tinggi, air
segar yang mengalir dari pegunungan. Di tempat in anda bisa bermain air sambil
berenang di wadah penampungan air terjun dan merasakan kesegaran air pegunungan
yang mengalir.

Biaya yang perlu di keluarkan oleh wisatawan untuk masuk ke lokasi adalah sebesar 35
ribu rupiah / rombongan.

CategoriesUncategorised

Leave a Reply

Your email address will not be published.